Selasa, 16 Oktober 2012

Resing Adorasi 16/10/12

Selasa 16 Oktober 2012
Pekan Biasa XXVIII

"Akan tetapi, berikanlah isinya sebagai sedekah dan sesungguhnya semuanya akan menjadi bersih bagimu." (Lukas 11:41).

Apa yang bisa kita jadikan sedekah sebagai persembahan yang membersihkan kita? Saat kita merayakan Ekaristi, ada bagian yang disebut persembahan! Yang kita persembahkan bukan hanya hasil karya dan derma (kolekte) dan bahan persembahan roti-anggur!

Kita juga harus memoersembahkan seluruh diri kita: kelemahan dan dosa, rasa sakit yang harus disembuhkan, rasa sesal yang harus diampuni, kecemasan dan kekuatiran kita, bahkan hawa nafsu, iri, dendam, kebencian dan rasa diri paling benar! Itulah sedekah dan persembahan kita agar kita dibersihkan oleh kasih-Nya!

Dalam Adorasi Ekaristi Abadi, kita melanjutkan upaya mempersembahkan diri dengan segala kelemahan, dosa dan keterbatasan kita! Dengan demikian kita dibersihkan terus-menerus oleh kasih dan kehadiran-Nya dalam Sakramen Mahakudus, sesembahan kita!

(rmabudippr)
Berkah Dalem
Sent from my heart of budhenkpr

Aloys Budi Purnomo Pr
"abdi Dalem palawija"
Majalah INSPIRASI, Lentera yang Membebaskan; Komisi HAK Keuskupan Agung Semarang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar